Mewakili Walikota Ambon, Lekransy buka rapat kerja FKMSB Kota Ambon

by -1 views

Ambon, Pena-Rakyat.com – Bertempat di balai Pertemuan Desa Galala (Lokasi Bwa JMP) Mewakili walikota Ambon, Staf Ahli Bidang Ekonomi Pembangunan dan kesra Ronald Lekransy membuka dengan resmi Rapar Kerja (RAKER) Pertama Forum Kelompok Masyarakat Siaga Bencana (FKMSB) Kota Ambon, Kamis (12/06/2025).

Dalam sambutan walikota, lekransy mengingatkan peserta raker bahwa saat ini isu lingkungan menjadi masalah serius yang jika tidak diantisipasi, akan berdampak buruk bagi kehidupan penghidupan . Dimana terjadi bencana masif yang bukan saja merusak harta benda, tetapi juga dapat memakan korban jiwa.

Menurutnya Perubahan iklim berdampak ; cuaca ekstrim, banjir rob, banjir/longsor , kebakaran hutan, dan pada sisi lain deforestasi atau penggundulan hutan , pengalifungsian fungsi ruang terbuka menjadi permukiman, dan itu semua berdampak pada krisis air tanah, dan akan lebih banyak air permukaan ketika terjadi musim penghujan.

Atas semua kebutuhan di atas, lekransy mengingatkan bahwa rapat kerja FKMSB adalah wadah penting dalam upaya konsolidasi, dalam menyamakan presepsi untuk menentukan arah kebijakan organisasi dalam melaksanakan program/kegiatan yang diharapkan akan memberikan manfaat bagi upaya penanggulangan bencana di Kota Ambon .

Menurutnya dalam menyelenggarakan upaya penanggulangan bencana yang efektif, maka sedianya FKMSB harus memiliki perencanaan yang matang dan terukur, yang nantinya bisa di evaluasi dalam mengoptimalkan kerja – kerja forum ini. Dan menurutnya ini sejalan dengan roh UU 24 Tahun 2024 bahwa upaya penanngulnagan bencana yang dilakukan harus terencana, terpadu, terkoordinasi, dan menyeluruh.

Pemerintah kota memberika apresiasi kepada FKMSB yang boleh menyelengarakan rakor ini, dan berharap bahwa forum ini akan menjadi ujung tombak penanggulangan bencana di desa/kelurahan, dan semuanya berorientasi pada perlindungan dan penyelamatan masyarakat,”Tutup Lekransy.” (Sumber: MCAmbon)