Ambon, Pena-Rakyat.com – Lomba Gerak Jalan Indah (LGJI) 2025 kembali di gelar dalam rangka peringati HUT GPM Ke-90 dan HUT Kota Ambon ke-450 pada hari Sabtu (13/09/2025).
Lomba ini sering diadakan tiap tahun dan selalu jadi perhatian warga kota Ambon yang selalu antusias untuk menonton.
Ketua AMGPM Daerah Kota Ambon (Dakota) Ivana Tuhumena kepada wartawan mengatakan, berbeda dari tahun sebelumnya, kali ini panitia penyelenggara bukan dari AMGPM Cabang atau Ranting. Namun Panpel 2025 terdiri dari Ketua-Ketua Cabang/Ranting khusus atau Sekretaris yang pernah ikut jadi panitia.
Untuk tahun 2025 ini regu yang terdaftar resmi sesuai ketentuan sebanyak 94 peserta. Mereka terbagi dalam beberapa kategori. Diantaranya katerogi Anak sebanyak 27 peserta dan Remaja 13. Sedangkan untuk kategori Dewasa Putra 28 peserta, Dewasa Putri 11 dan Dewasa campuran 15,”terangnya.
Untuk semua kategori juara, baik Juara 1, 2, 3 serta Harapan 1, 2, 3 mendapat Trofi dan Bonus. Ditambah Juara Favorit untuk 2 tim yang nanti diberi Trofi dan Bonus,”ujarnya.
Sementara itu, ketua panitia pelaksana tahun 2025 ini yakni Rudolf Pattiasina, ia juga menambahkan, selain 94 peserta resmi tersebut, ada juga 25 peserta yang daftarkan diri untuk turut berpartisipasi dalam LGJI Amboina 2025 ini.
Catatan sebenarnya ada 25 regu yang kami tolak karena bertentangan dengan ketentuan,”ucap Pattiasina.
LGJI 2025 start dari depan Lapangan Merdeka dan melewati Jalan D.I. Panjaitan, Pattimura, Ahmad Yani, Batugajah, Diponegoro, Trikora, A.M. Sangadji, Simpang Alfatah, A.Y. Patty dan finish di depan Monumen Gong Perdamaian.
Dalam waktu yang sama, Walikota Ambon Bodewin Wattimena saat melepas peserta LGJI mengatakan bahwa pemerintah mendukung penuh apapun kegiatan organisasi pemuda.
Walikota Ambon Bodewin Wattimena juga menekankan bahwa LGJI bukan hanya sekadar lomba, tetapi juga wadah pembinaan bagi generasi muda untuk terus berinovasi dan berkreasi.
Setiap regu membutuhkan kekompakan dan arahan pemimpin agar tetap rapi dan tertib, begitu juga Kota Ambon, kita harus bergerak dalam satu arah untuk semakin maju bersama Maluku dan Indonesia,”ucapnya.
Bodewin Wattimena juga memberikan apresiasi tinggi kepada AMGPM Daerah Kota Ambon atas konsistensinya dalam menyelenggarakan acara ini. Selain menjadi ajang olahraga dan hiburan, LGJI juga telah menjadi agenda pariwisata yang melibatkan partisipasi masyarakat luas.
Tak lupa juga untuk mengingatkan para peserta untuk menjunjung tinggi sportivitas dan menghormati keputusan juri. Dalam kompetisi, pasti ada yang menang dan kalah. Menang jangan berlebihan, kalah jangan putus asa. Semua harus belajar menerima hasil dengan jiwa besar,”tandasnya. (Hasbi)








